The Beauty Inside: Ketika Cinta Menerima Kekurangan

November 22, 2018


Judul: The Beauty Inside
Genre: Fantasy, Romance
Pemain: Seo Hyun Jin, Lee Min Ki, Lee Da Hee, Ahn Jae Hyeon, Lee Tae Ri, Moon Ji In

Sinopsis
Han Se Gye (Seo Hyun Jin) dikenal sebagai seorang artis yang sering membuat ulah. Ia sering tiba-tiba menghilang ketika sedang bekerja. Hidupnya juga penuh rumor. Dari sering gonta-ganti pasangan, memiliki anak, dan sebagainya. Namun ternyata dari semua ulahnya itu, ia memiliki alasan yang tak biasa. Pada satu waktu di setiap bulannya ia tak bisa menolak berubah menjadi orang lain. Ia bisa saja menjadi seorang perempuan tua, lelaki gendut, seorang remaja, bahkan menjadi anak-anak. Tak ada yang mengetahui rahasia itu selain dua orang sahabat setianya, yaitu Yoo Woo Mi (Moon Ji In) dan Ryu Eun Ho (Ahn Jae Hyeon).

Di sisi lain, ada seorang eksekutif bernama Seo Do Jae (Lee Min Ki) yang terlihat selalu sempurna. Namun ternyata ia memiliki kelainan prosopagnosia (face blindness), dimana penderitanya memiliki kesulitan mengenali wajah seseorang. Seo Do Jae menyembunyikan sakitnya dengan berusaha menghafal kebiasaan dan tingkah laku tiap-tiap orang. Tak ada yang tahu tentang penyakitnya kecuali ibunya saja. Kakek, adik, dan ayah tirinya tidak ada yang tahu. 

Takdir mempertemukan dua orang yang mempunyai kondisi tak biasa itu. Hingga akhirnya mereka jatuh cinta. Namun ketika mereka sudah dalam tahap serius dengan hubungan mereka, beberapa rahasia terkuak. Pada sebuah peristiwa 10 tahun sebelumnya, mereka sebenarnya sudah dipertemukan. Peristiwa yang menghubungkan mereka itu, membuat Han Se Gye ragu. Meski ia benar-benar mencintai Seo Do Jae, ia memutuskan pergi dari kehidupan lelaki itu.

Bagaimanakah akhirnya?

Tenang saja. Akhirnya happy ending, kok. Meskipun kalian akan baper berkepanjangan. Bukan hanya Han Se Gye dan Seo Do Jae yang akan bikin kalian baper. Hubungan Ryu Eun Ho dan Kang Sa Ra (Lee Da Hee) juga akan membuat kalian bergeming untuk terus nonton drama ini.

Pendapatku Yang Nggak Penting
Saya senang, soalnya dari awal Han Se Gye dan Seo Do Jae ini mengetahui kondisi masing-masing. Bahkan mereka sudah saling melindungi sebelum resmi jadian. Padahal waktu itu mereka nggak akur, lho. Proses mereka mencintai, menerima kekurangan masing-masing, sampai berkorban untuk yang dicintai juga terasa manis untuk dinikmati.

Lalu, hubungan Ryu Eun Ho yang baik hati dan Kang Sa Ra yang dingin juga manis banget. Bikin gemes... Termasuk hubungan adik kakak antara Seo Do Jae dan Kang Sa Ra yang diwarnai perebutan perusahaan, namun sebenarnya saling menyayangi. Terharu banget, meski dingin, Kang Sa Ra melindungi kakaknya dari orang-orang yang ingin menjatuhkannya.

Kalau tentang pemain utamanya, saya sendiri menyukai Seo Hyun Jin sudah lama. Tapi favorit saya adalah aktingnya di Another Oh Hae Young. Dan saya cukup menyukai Lee Min Ki ketika main Because This Is My First Life bareng Jung So Min. Kalau mereka berdua di The Beauty Inside? Hm... Awalnya saya merasa chemistry mereka kurang, sih. Tetapi lama-lama mereka terlihat cocok. Makanya kemudian saya jadi baper. 😁

Kalian sudah nonton juga? Bisa sharing juga di komentar. 😊

You Might Also Like

3 komentar

  1. wah jalan ceritanya menarik ya. penasaran gmn jadinya pas nyamar jadi anak kecil

    BalasHapus
  2. aku suka sama mereka berdua. belum lanjutin nontonnya, baru episod 2. mandeg gara2 tergoda ongoing encounter n alhambra tea :D

    BalasHapus
  3. Wkwkwk saya udah gak pernah nonton drakor, sok sibuk hahaha

    Tapi menerima kekurangan itu juga butuh dukungan ya, setidaknya cinta wajib selalu ada, dan cita itu wajib dipupuk.

    Banyak bangets ebenarnya hikmah dari sebuah tontonan, sayang saya sok sibuk mulu hiks

    BalasHapus

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images